Selamat datang kembali di Lintang Indonesia, ini adalah puisi salah satu peserta Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional Lombaterbaru x infolombapuisi Deadline 1 Oktober. Puisi ini salah satu dari sekian banyak puisi yang dibukukan ke dalam buku yang berjudul, "Fantasy".
Untuk informasi lengkap lomba ini silakan klik di sini
Cover Buku Fantasy

Selamat menikmati puisi di bawah ini:
Terasa Asing
•
Disini, ditempat ini
Aku bertemu orang itu
Iya, kamu yang akhir-akhir ini hadir di mimpi
Padahal nyatanya semuanya hanya sekumpulan ilusi
•
Benar, semuanya hanya semu
Kita bahkan belum pernah benar-benar bertemu
Semua yang Indah juga tak berujung temu
Padahal mimpi itu mengatakan aku milikmu
•
Benar, kamu hanya orang asing yang mengetuk pintu yang tertutup
Hatiku yang patah ini juga sudah ku-tutup
Iya, kamu tetap mencoba tinggal menetap
Seakan-akan menjadi kita juga terasa lengkap
•
Mungkin jika kita tidak ditakdirkan oleh-Nya
Saling mendoakan juga tak ada salahnya
Iya, tidak bertemu dan berjuang bersama mencapai titik itu
Setidaknya mimpi itu yang mengantarkan kita pada titik temu
"
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.