MERDEKA INI


Selamat datang kembali di Lintang Indonesia, ini adalah puisi salah satu peserta Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional Lombaterbaru x infolombapuisi Deadline 1 Oktober. Puisi ini salah satu dari sekian banyak puisi yang dibukukan ke dalam buku yang berjudul, "Fantasy".

Untuk informasi lengkap lomba ini silakan klik di sini

Cover Buku Fantasy


Selamat menikmati puisi di bawah ini:



 "MERDEKA INI


Merdeka Ini

Deruh angin mengibarkan sang merah putih

Riuh keramaian tak menghentikan kibarnya

Inilah Indonesia 

Negara besar yang sudah merdeka

Merdeka setelah dijajah


Merdeka ini adalah merdeka milik kita 

Merdeka ini adalah merdeka para pahlawan 

Senyum dalam merdeka 

Adalah tangis saat dijajah

Tawa dalam merdeka 

Adalah balasan dari sakitnya jajahan 


Merdeka ini adalah perjuangan

Merdeka ini adalah pengorbanan

Ketika para pejuang

Saat para lelaki tua 

Memasang dada melindungi bangsa 

Membiarkan peluru peluru menembus tubuh 

Semuanya untuk negeri


Pejuang itu kini hanyalah bayang

Menjadi sosok yang selalu terkenang

Menjadi nama yang mampu menembus zaman

Pejuang pejuang itu kini menjadi saksi dari perjuangan


Darah,nyawa,tubuh dan siksa

Tak setara dengan bernafas secara bebas

Ini adalah kewajiban

Menjaga dengan sebaik-baiknya INDONESIA



Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.