Malu - Kumpulan Puisi

 





Cover buku


Selamat datang di Lintang Indonesia. Di bawah ini adalah salah satu puisi dari peserta Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional Lombaterupdate x Infolombapuisi Deadline 14 Oktober. Puisi ini lolos seleksi pendaftaran dan dibukukan ke dalam buku yang berjudul,"Selembut Salju"


Selamat Menikmati puisi di bawah ini:


 Malu


Bumi sudah ditelan gelap

Harusnya diri sudah tenggelam dalam mimpi bukan?

Tapi kenapa?

Dia muncul bak hantu 

Menjadikan jiwa tersesat dan tak tahu arah

Datang secara tiba-tiba, menyesakkan, dan membuat resah 

Mencekik secara perlahan hingga mati rasa dibuatnya


Dia, siapa lagi jika bukan rindu


Rindu memang tak punya malu

Sudah dibilang dia harus sadar diri

Sudah dibilang harusnya dia berkaca

Sudah dibilang jangan menyia-nyiakan waktunya

Tapi masih saja dia tak mau pergi apalagi menghilang

Masih saja menetap tanpa rasa bersalah


Rindu harusnya dididik untuk mengerti

Bahwa dia tidak pernah diinginkan

Rindu harusnya belajar

Untuk selalu memiliki sopan santun


Sebaiknya dia punya malu"


Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.