Akara dan Bagaskara

 


Selamat datang kembali di Lintang Indonesia, ini adalah puisi salah satu peserta Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional Lombaterbaru x infolombapuisi Deadline 1 Oktober. Puisi ini salah satu dari sekian banyak puisi yang dibukukan ke dalam buku yang berjudul, "Fantasy".

Untuk informasi lengkap lomba ini silakan klik di sini

Cover Buku Fantasy


Selamat menikmati puisi di bawah ini:



 Judul: Akara dan Bagaskara

Karya: Reni Ermawati 


Sore itu ku lihat ia tersipu malu

Bersembunyi dibalik awan kelabu

Padmarini mengusik pandang

Tak relakan kau menghilang


Bagaskara... itukah namamu


Malam terlalu kelam jika sekedar langit hitam

Tapi bagaskara tak tinggal diam

Ada akara yang bersinar terang

Bertandang memecah keheningan


Meski awan hitam menutupmu lekam

Kau tetap tak pernah padam

Akara dan Bagaskara 

Tidak akan pernah aksa, mereka amerta..

Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.