
Puisi di bawah ini adalah puisi peserta lomba cipta puisi tingkat nasional. Puisi ini telah lolos kurasi dan akan diterbitkan dalam buku yang berjudul,"Find It"
Kamu Dan Puisiku
Karya : Muhammad Izhar Alamsyah
Jika saja nanti
Kau bertanya padaku “siapa yang kau cintai?”
Aku diam
Dan ku tulis namamu di dalam puisiku
Kau bertanya kembali “Apakah dia cantik sehingga kau mencintainya?”
Aku masih diam
Dan ku tulis lagi keindahanmu di dalam puisiku
Kau bertanya lagi “Apa dia tau bahwa kau mencintainya?”
Aku pun masih diam
Hingga berteriak di dalam hati “Tidak, dia tidak tau bahwa aku mencintainya”
Lagi lagi ku tulis tentangmu di dalam puisiku
Dan aku baru sadar
Ternyata, kau telah abadi bersama puisi puisiku
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.